SOSIAL BUDAYA AGAMA

ZIKIR RATEB SIRIBEE BERGEMA DI GAMPONG PUNGE BLANG CUT

Banda Aceh – Aceh Monitor Com. Zikir Rateb Siribee yang dilaksanakan di Gampong Punge Blang Cut.Senin malam 02/04/18.

Dalam amatan Aceh Monitor Com.Jamaah yang hadir dalam Zikir  Rateb Seribee tersebut , sangat antusias dan sangat ramai memenuhi tempat berlangsungnya Zikir.

Kegiatan yang diprakarsai oleh anggota DPRK kota Banda Aceh dari Partai Gerindra Ramza Harli SE , dalam sambutannya mengatakan, rateb seribee tersebut merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan di gampong Punge Blang Cut.

“Tujuan pelaksanaan rateb siribee ini dalam rangka ikut mendukung program pemko dalam mewujudkan Banda Aceh sebagaib kota zikir ” jelas politisi partai Gerindra ini.

Dalam siaran pers yang dikirimkan ke redaksi Aceh Monitor Com. Ramza , menambahkan selama ini zikir hanyak bergema di pusat kota saja, sementara tidak semua masyarakat yg berada di gampong – gampong  dapat ikut serta.

“Oleh karena itu , agar syiar agama bisa berkumandang hingga ke gampong – gampong maka diprakarsailah kegiatan ini ” sebutnya.

Menurut Ramza, Zikir rateb siribee ini sangat berbeda dengan zikir lainnya, dimana dalam zikir tersebut ada kajian tauhid dan tasawuf dalam  pelaksanaanya.

“Zkirnya lebih mantap dan meresap hingga mendapatkan tujuan yang  sebenarnya , yaitu mengembalikan manusia kepada kodratnya ,  seperti  yang diajarkan oleh Rasulullah SAW ” ujar Ramza.”

“Yaitu mewujudkan manusia yang  memiliki akhlak yang mulia dan terpuji, bila semua akhlak manusia telak baik Insya Allah kehidupan masyarakat di setiap gampong akan aman, damai dan tentram, sehingga mendapatkan kebahagiaan baik di dunia maupun di akhirat kelak “kata Ramza.

Ramza , menjelaskan dengan berzikir bisa mengingat Allah SWT, sehingga ibadahpun bertambah khusyuk dan tawadhuk ” tutup Ramza Harli.

Dalam zikir Rateb siribee semalam dipimpin langsung oleh Tgk. Yusri bin Muhammad Rum dari MPTT Abuya Syech H.Anran  Wali Al Khalidi , dari  Kecamatan Jaya Baru, beliau juga  pimpinan dayah Baital Atiq di gampong . Bitai . (rel)

 

O

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Populer

To Top
error: Content is protected !!